Minggu, 13 November 2011

Wushu Target Juara Umum Kelima Kali di Balikpapan

Turun dengan full team atau sebanyak 14 atlet wushu, Kubar menargetkan juara umum untuk kelima kalinya pada ajang Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Kaltim di Balikpapan pada 11-13 November 2011.
Target ini bukan muluk-muluk. Karena  Kubar  sudah meraih empat kali juara umum pada event yang sama. Target inipun  menjadi harapan oleh Ketua Umum Wushu Kubar FX Yapan yang juga Ketua DPRD Kubar, ketika melepas atlet Wushu Kubar di halaman gedung Tanaa Purai Ngeriman Komplek Perkantoran Pemkab Kubar, Kamis (10/11) tadi.  “Sesuai pesan Ketua Umum (FX Yapan, Red) agar dapat mempertahankan juara umum,” kata Widodo, pelatih  sekaligus pimpinan rombongan ke Balikpapan, kemarin.
Widodo menyebutkan, atlet yang diturunkan tim penuh itu sebanyak 14 atlet terdiri  9 atlet putra dan 5 atlet putri dan didampingi 3 pelatih. Dari tim penuh ini, atlet Wushu Kubar mengikuti lomba di semua kelas. Yakni, putra 45 kg, 48 kg, 52 kg, 56 kg, 60 kg, 65 kg, 70 kg, 75 kg, dan 80 kg. Sedangkan kelas putri 45 kg, 48 kg, 52 kg, 56 kg, dan 60 kg.
Atlet andalan  adalah Tri Susanti di kelas putri 45 kg, Junisia di kelas 48 kg, Widiyanti di kelas 52 kg, Rosdiana di kelas 60 kg, Fransiskus, Fahrudin, dan Dolly Martin di kelas 65 kg.  Meski Kubar selalu meraih juara umum, namun tidak mengabaikan pelatihan persiapan yang harus dilakukan setiap menghadapi event. “Kita lakukan latihan dan  selama dua bulan,” ungkap dia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar